Temuan Inspektorat, APH di Minta Usut Pengelolaan Miliyaran Dana BOK di Semua Puskesmas

  • Whatsapp
Bagikan Artikel ini

Pariwaraku.com – Ketua LSM Gerakan Indonesia Anti Korupsi (GIAK) Propinsi Sulteng Hendri Lamo, SE meminta Aparat Penegak Hujum (APH) untuk mengusut pengelolaan Miliyaran dana Biaya Operasional Kesehatan (BOK) di semua Puskesmas yang ada di Tolitoli. Permintaan tersebut terkait pemeriksaan Inspektorat Tolitoli di sejumlah Puskesmas dan di temukan satu item kegiatan yakni Makan Minum (Mamin) yang tidak bisa di yakini pertanggungjawabannya.

” Anggaran BOK ini nilainya fantastis, setiap Puskesmas kelolah anggaran sampai Rp 1 miliyar, dari pemeriksaan Inspektorat di temukan belanja habis Mamin yang tidak sesuai dengan pertanggungjawaban, kemungkinan item item kegiatan yang lain terjadi hal serupa, sehinggah kami meminta APH untuk mengusut tuntas pemgelolaan dana BOK di semua Puskesmas,” tegas Hendri Lamo.

Dengan adanya hasil temuan Inspektorat kata Hendri, merupakan pintu masuk Aparat penegak hukum yakni Tipikor Polres Tolitoli dan Kejaksaan Negeri Tolitoli untuk mengusut dugaan pelangaran pengelolaan dana BOK yang nilainya cukup fantastis.

” Sudah ada temuan Inspektorat, seharusnya ini pintu masuk APH untuk mengusut semua item kegiatan yang di anggarkan melalui dana BOK,” pintanya

Dari hasil sementara pemeriksaan tim Inspektorat Tolitoli d sejumlah Puskesmas yakni, Puskesmas Dondo, Puskesmas Bangkir, Puskesmas Laulalang dan Puskesmas Galang di salah satu item kegiatan yakni belanja habis Makan Minum (Mamin) belum bisa di yakini laporan pertanggungjawabannya.

loading...


Bagikan Artikel ini

Pos terkait