pariwaraku.com – Eks Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti ramai diperbincangkan di media sosial Twitter. Penyebabnya adalah kicauan Guru Besar Fisip Universitas Airlangga (Unair) Henry Subiakto tentang tokoh yang tidak sekolah tapi jabatannya melambung.
Lewat akun Twitter pribadinya, Henry berkata bahwa ada tokoh yang memiliki jabatan tinggi dan perusahaannya untung meski tidak lulus sekolah. Staf ahli Menkominfo itu juga berkata orang yang menggantikan jabatan tokoh itu membuat kebijakan yang tidak nyambung.
“Ada tokoh yg sekolah gak tamat, tp jabatannya melambung, dan perusahaanya untung. Kemarin jabatannya diganti orang yg kebijakannya gak nyambung, tambah perusahaan miliknya lg buntung. Logislah lalu bermanuver politik, siapa tahu 2022/2024 kembali beruntung,” kicau @henrysubiakto, Kamis (4/2).
Ada tokoh yg sekolah gak tamat, tp jabatannya melambung, dan perusahaanya untung. Kemarin jabatannya diganti orang yg kebijakannya gak nyambung, tambah perusahaan miliknya lg buntung. Logislah lalu bermanuver politik, siapa tahu 2022/2024 kembali beruntung
— Henry Subiakto (@henrysubiakto) February 4, 2021
Henry tidak menyebut siapa orang yang dimaksud. Namun, Susi lewat akun @susipudjiastuti mengunggah gambar berisi kicauan Hendry dan emoticon senyum. Dia juga memperkenalkan dirinya sendiri kepada Henry.