Pariwaraku.com – Berdasarkan data Studi Status Gizi Indonesia (SSGI) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) di tahun 2022 angka Kasus stunting di Kab Parigi Moutong 27,4 persen. Angka tersebut lebih rendah dari data sebelumnya tahun 2021 yakni 31,7 persen.
Penurunan angka kasus penyakit gagal tumbuh pada anak itu diungkapkan oleh Sekretaris Daerah Kab. Parigi Moutong, Zulfinasran Tianso S Stp Map saat kegiatan Penilaian Kinerja Aksi Percepatan Penurunan Stunting Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah di auditorium kantor Bupati Parigi Moutong, Selasa (14/2023).
Penurunan jumlah stunting di Kab Parigi Moutong ini terbilang cukup bagus.